Tuesday, June 23, 2015

4 Tips Percepat Charge SmartPhone


1. Selalu pakai kabel USB ori
Kabel USB bawaan pabrik adalah kabel yang paling bisa mengalirkan daya ke baterai smartphone dengan optimal. Jika kabel USB itu rusak, sebaiknya Anda menggantinya dengan yang ori juga. Sebab, kabel USB murah yang kini banyak dijual kerap membuat pengisian daya lebih lambat.


2. Jangan pakai smartphone saat di-charge
Walaupun terdengar sederhana, hal ini adalah hal yang paling sulit dilakukan oleh pengguna smartphone. Padahal menggunakan smartphone saat proses charging bisa membuat konsumsi daya lebih banyak, dan berakhir pada pengisian daya yang lebih lambat.

Bahkan, dibeberapa kasus saat daya baterai di bawah 20 persen, disarankan untuk mengaktifkan Airplane mode atau mematikan smartphone sama sekali.


3. Jangan charge pakai laptop
Bagi pengguna yang tidak memiliki powerbank, laptop sering dipakai sebagai media pengisian daya dadakan dengan kabel USB. Namun, hal ini sebaiknya tidak dilakukan, terutama saat Anda terburu-buru.

Sebab, mengisi daya smartphone lewat laptop bisa memperlambat proses charging. Ini dikarenakan port USB laptop hanya mampu mengirimkan listrik maksimal 0.9A, itupun hanya bisa dilakukan di laptop terbaru. Jadi, pengisian daya lewat charger asli tetap pilihan utama.


4. Beli charger yang lebih bertenaga
Jika Anda benar-benar ingin charging smartphone lebih cepat, Anda bisa mengambil jalan pintas dengan membeli charge yang lebih 'kuat'. Contohnya, untuk iPhone, Anda bisa membeli charger yang biasa dipakai iPad, karena charger ini memiliki daya yang lebih besar dari charger iPhone normal.

Sayangnya, tidak semua smartphone bisa dicharge dengan lebih cepat saat Anda menggantinya dengan charger yang lebih kuat dayanya.

Dan perlu diketahui, mengganti charger dengan daya lebih besar tidak akan membuat smartphone meledak atau rusak.

Source : http://www.merdeka.com/teknologi/sering-terburu-buru-ikuti-4-tips-percepat-charge-smartphone-ini/selalu-pakai-kabel-usb-ori.html

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Popular Posts



 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews | PhotoBooth Souvenir Instant | PhotoBooth Aksesoris Properti | PhotoBooth Untuk Souvenir | Rental Proyektor Infocus Bintaro